Juni 22, 2022
5 min read
Jepang
Takahashi Body
Trailers dan body builders
Hardox® In My Body
Kapasitas muat lebih besar ditambah batas bobot kendaraan yang lebih ketat adalah persamaan yang tampaknya tidak cocok. Akan tetapi, dengan Hardox® 500 Tuf, Takahashi berhasil menurunkan bobot bodi trailer mereka dan meningkatkan kapasitas muat.
Takahashi Body masih menggunakan desain yang sama untuk bodi dump dari Hardox® 450 produksi mereka. Perusahaan ini tidak mengalami masalah produksi saat beralih ke Hardox® 500 Tuf. Pemotongan, bending, dan pengelasan dapat dilakukan dengan peralatan workshop dan teknik yang sama dengan yang digunakan untuk Hardox® 450.
Dapatkan saran teknisTakahashi Body berencana meng-upgrade body dump trailer dan kontainer mereka dalam jumlah lebih besar ke Hardox® 500 Tuf. Untuk meningkatkan proses produksi, perusahaan bermaksud berinvestasi pada mesin bending yang mampu menangani plate sepanjang 12 m (39,4 ft.). Mesin ini akan mengurangi kebutuhan untuk melakukan welding dan bahkan akan menghasilkan produk yang lebih kuat.
“Menurut saya Hardox® 500 Tuf adalah material yang menjanjikan untuk konsumen dari Jepang yang perlu mengikuti aturan jalan yang lebih ketat. Mengingat Hardox® 500 Tuf lebih keras, kita dapat memenuhi dan bahkan melampaui tuntutan konsumen. Baja tahan abrasi, Hardox® adalah produk yang sangat dikenal di Jepang. Nah, keanggotaan kami dalam Hardox® In My Body benar-benar membantu reputasi dan penjualan yang kami lakukan. Konsumen dapat diyakinkan bahwa kami memenuhi harapan mereka. Ini membantu menciptakan hubungan yang sangat baik antara kami dan konsumen,” pungkas Takahashi.
Naik tingkat dengan Hardox® In My BodySaat membuat kontainer besi tua terbaru, Takahashi Body mengganti Hardox® 450 ukuran 6 mm (0,236”) dengan Hardox® 500 Tuf 5 mm (0,197”). Penurunan ketebalan ini membuat pelat baja yang digunakan 17% lebih ringan.
Selama lebih dari 50 tahun, perusahaan asal Jepang, Takahashi Body, telah mendesain dan memproduksi body truk. Sejak tahun 2000, perusahaan ini menggunakan Hardox® untuk tipper body dan container. Pada tahun 2010, perusahaan ini menjadi anggota yang memenuhi kualifikasi untuk Hardox® In My Body, program kualitas SSAB untuk perusahaan yang menggunakan Hardox® dalam produk yang dirancang dan diproduksi sesuai persyaratan kualitas terketat.
Cara memuat lebih banyak menghemat biaya maintenance, dan memperpanjang service life.
Berikut caranyaHitung cara meningkatkan payload dan service life equipment Anda menggunakan plate Hardox®
Cobalah aplikasi seluler iniTanda kualitas dan kepercayaan terhadap produk terbaik di pasar.
Pelajari lebih lanjut tanda kualitas ini