Juni 09, 2020
5 min read
Apa jadinya jika produsen earthmoving dan attachment Cerapid-Serameko memutuskan untuk mencoba Hardox® round bar untuk hydraulic quick coupler produksi mereka? Semua konsumen berpaling kepada mereka. Setelah itu, perusahaan tidak pernah lagi menoleh ke belakang.
Daya tahan round bar baru ini terhadap abrasi luar biasa, membantu meminimalkan abrasi secara signifikan pada ekskavator sehingga alat dapat dioperasikan dengan interval service overhaul lebih lama. Kelebihan ini juga meminimalkan risiko downtime di luar jadwal.
Bagi Cerapid, round bar Hardox® begitu ideal – cukup keras untuk menahan abrasi dan penetrasi tetapi juga cukup tangguh untuk melawan crack. Perusahaan Sahlin pernah mencoba S355J2, SS 2142 (S420N) dan SS 2511 (16NiCrS4) cold drawn, serta berbagai induction-hardened shafting bar. Ia tidak terkesan dengan hasilnya.
“Semua baja tersebut tidak memenuhi harapan kami,” Sahlin melanjutkan. “Produk standar terlalu lunak, dan grade baja yang lebih tinggi cenderung lebih mudah crack. Mengombinasikan baja keras dan lunak pada komponen yang saling berkontak selalu menyebabkan baja lunak mengalami laju abrasi lebih cepat. Akan tetapi, dengan round bar Hardox®, baja keras bertemu baja keras, dan hasilnya, abrasi lebih sedikit.”
Operator ekskavator harus selalu memperhatikan quick coupling antara attachment dan bucket. Jika terlalu longgar, operator harus keluar dari kendaraan dan memperbaikinya. Abrasi tertentu dapat dikompensasi dengan shim. Akan tetapi, jika abrasi terlalu besar, attachment bucket harus diganti.
Bucket produksi Cerapid terkenal awet, dan konsumen sangat menyukainya. Christer Nätt, salah satu konsumen pemilik jasa crushing rock di sebuah quarry di Swedia, sangat terkesan dengan round bar Hardox®. “Round bar Hardox pada attachment akan membantu kami menghemat tenaga dan biaya pada masa mendatang,” katanya.
Bucket yang digunakan dalam lingkungan keras seperti mining atau quarry menghadapi abrasi yang sangat besar. Seiring waktu, parts akan mengalami abrasi. Akan tetapi, menurut Sahlin, konstruksi dan pilihan material bucket menjadikan repair dan rekondisi produk perusahaan tersebut menguntungkan.
Selama rekondisi, Sahlin menemukan cara yang sama sekali baru dalam memanfaatkan round bar Hardox®: komponen grid di bagian bawah bucket abrasi dan side plate harus diperkuat.
Bentuk round bar Hardox® memiliki tiga keuntungan nyata pada bucket produksi Cerapid:
Selain itu, CNC machining round bar Hardox® sangat mudah dan sederhana.
“Kerja sama kami dengan SSAB sangat baik,” Sahlin mengatakan, “dan komunikasi antara kami penting mengingat kami selalu berusaha menjadi yang terdepan dalam pengembangan produk. Rangkaian inovasi ini juga sangat terbantu oleh komunikasi yang erat antara kami dan konsumen.”
Meski Cerapid menyediakan produk standar, sebagian besar produk mereka dibuat mengikuti kebutuhan khusus konsumen atau kustom. SSAB menyediakan keahlian desain dan fabrikasi yang membantu perusahaan seperti Cerapid memastikan konsumen mereka memperoleh manfaat maksimal dari Hardox® pada equipment mereka.
“Selain mengirim equipment ke perusahaan besar seperti Volvo dan Caterpillar, kami juga melayani kontraktor kecil. Mereka semua mengharapkan kualitas terbaik dari kami. Kami memenuhi janji yang kami berikan. Kami juga berinvestasi pada baja yang kami percayai. Round bar Hardox® menjadikan bucket ekskavator produk kami jauh lebih baik.”
Cari tahu apa yang round bar Hardox® dapat lakukan untuk bisnis AndaCerapid-Serameko adalah pemegang lisensi Hardox® In My Body dan sertifikat ISO 9001. Lihat keuntungan yang dapat Anda peroleh dengan equipment bersertifikat Hardox® In My Body.
Pelajari lebih lanjut Hardox® In My Body